About

Saya lahir di Jakarta pada tanggal 29 Januari 1996, Saya seorang muslim ☺Read more about me »Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit

Who's Ramdhan?

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit

CallMe

Twitter FacebookLorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit

Subscribe via email

Masalah-masalah sosial yang ada di masyarakat

Kamis, 14 November 2013



Semakin berkembangnya banyak kemajuan dari segi teknologi, industri, dan komunikasi. Tetapi dengan berkembangnya zaman, semakin banyak lagi permasalahan-permasalahan di Indonesia ini khususnya masalah sosial yang ada di masyarakat.
Di artikel ini saya mau menjelaskan, Apa aja sih masalah-masalah social yang ada di masyarakat, khususnya Indonesia. Masalah-masalah sosial di Indonesia sudah bermacam-macam, mulai dari bidang ekonomi, budaya, pendidikan, kemanan. Langsung aja deh asaya kasih contoh-contohnya.

1. Pencurian


Sering pencurian diidentikkan dengan permasalahan ekonomi. Ada benarnya, sebab motif yang muncul dalam kasus-kasus semacam ini adalah kondisi ekonomi dari pelaku yang mendesak, dengan beragam permasalahan, yang ujung-ujungnya adalah keuangan. Ditambah lagi pondasi keimanan yang lemah.

2. Pergaulan bebas



Saat ini, jati diri remaja negeri ini berada pada tahap yang mengkhawatirkan. Sebagian mereka suka mengikuti budaya-budaya asing tanpa mempertimbangkan baik buruknya. Seks bebas, misalnya, adalah salah satu dari kehancuran moral anak bangsa yang sepatutnya menjadi tiang-tiang kemajuan negeri ini nantinya.

3. Penggunaan Narkoba

Contoh masalah sosial di masyarakat yang saat ini, narkoba masih menjadi ‘hantu’ yang membayangi manusia, khususnya anak muda yang berharap kelak bisa menjadi sukses dan membanggakan orang tua. Terjerumus ke lembah hitam narkoba adalah hal yang menakutkan. Namun, sekian banyak orang tergelincir ke dunia tersebut dengan berbagai macam penyebab. Di antaranya adalah masalah keluarga, ekonomi, dan lain-lain.

4. Tawuran



Kata tawuran pasti tidak jauh-jauh dari pelajar. Sudah sering kali kita melihat sendiri ataupun melihat di televisi tawuran antar pelajar. Penyebab-penyebab tawuran itu biasanya karena saling ejek, ada juga karena memang sudah tradisi di setiap angkatan. Pemerintah sudah sedikit bergerak untu mengatasi masalah tawuran ini, seperti contohnya saat dulu saya SMA, dari pihak kepolisian mengadakan pertemuan sosialisasi mencegah tawuran. Pertemuan ini di hadiri oleh pelajar di berbagai sekolah.

Sebenarnya banyak masalah-masalah sosial di masyaratakat tetapi yang sering terlihat di masyarakat itu salah satunya.

Cara penyelesaian masalah-masalah sosial di masyarakat yaitu :

1. Penanaman moral agama yang baik di sekolah, di rumah maupun di lingkungan.
2. Kemauan diri sendiri untuk tidak berbuat prilaku yang negatif.
3. Nasihat- nasihat dari pihak orang tua, sekolah, maupun tokoh-tokoh di lingkungan sekitar.
4. Pengawasan dari pihak orang tua, sekolah dan tokoh lingkungan sekitar.

0 komentar:

Posting Komentar

mcramdhan. Diberdayakan oleh Blogger.
 
XD Anime Smiley